Editor: Administrator
Selasa, 22 April 2025  12:24 WIB. Dibaca 30 Kali   WhatsApp   Facebook


DUMAI, DISKOMINFOTIKSAN - Wali Kota Dumai H. Paisal menghadiri Penanaman Sejuta Pohon Matoa dalam menyambut Hari Bumi Tahun 2025 yang bertempat di Kantor Kementrian Agama, Selasa (22/04/2025).

Penanaman Sejuta Pohon Matoa dalam menyambut Hari Bumi tersebut digelar secara serentak seluruh Indonesia. Tujuannya, meningkatkan kesadaran ekologis berbasis nilai-nilai agama, menciptakan lingkungan hidup yang lebih hijau, dan menginspirasi umat beragama untuk berpartisipasi aktif dalam upaya pelestarian lingkungan hidup.

Dalam sambutannya Wali Kota Dumai H. Paisal berharap dengan adanya penanaman pohon matoa tersebut dapat menciptakan lingkungan yang lebih hijau dan lebih asri.

"ini upaya kita terkait kepedulian lingkungan, pohon matoa juga menyimpan potensi besar dalam membangun lingkungan yang lebih hijau, dan juga pohon yang ditanam menghasilkan oksigen, mencegah erosi, dan memperbaiki kualitas tanah," harapnya.

Pada kesempatan tersebut Kepala Kantor Kementrian Agama Kota Dumai Drs. Alfian M.Ag menyampaikan rasa terima kasihnya atas dukungan Pemerintah Kota Dumai dalam penyelenggaraan program penanaman Pohon sejuta Matoa.

"Kami mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kota Dumai dalam penyelenggaraan penanaman pohon matoa ini, semoga pohon yang ditanam ini dapat memberikan manfaat yang berkelanjutan bagi lingkungan sekitar," ucapnya.

Selain menanam pohon matoa, Wali Kota Dumai juga menyempatkan untuk mengunjungi Gedung Pusat Layanan Haji dan Umrah Terpadu serta berbincang-bincang kepada para ASN dan petugas.

Turut hadir juga pada kesempatan tersebut yaitu, Kepala Kantor Kementrian Agama, Pengurus Darma Wanita Kemenag, Para Kasi dan Kepala Madrasah, serta Para ASN Kementrian Agama Kota Dumai. (hdk)






Semua Berita

Berita Lainnya

Pengukuhan Bunda Paud Dan Bunda Literasi Sukses Digelar, Bunda Henny: Kita Harus Kembangkan SDM Cerdas Dan Berakhlak

DISKOMINFOTIKSAN, DUMAI - Pengukuhan Bunda Paud dan Bunda Literasi Provinsi Riau serta Pengukuhan Bunda Paud dan Bunda Literasi Kabupaten/Kota Se...

Diprediksi Akan Segera Memasuki Musim Kemarau, Berikut Beberapa Info Penting Yang Harus Diketahui Masyarakat Kota Dumai

DISKOMINFOTIKSAN, DUMAI - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) RI memprediksi wilayah Kota Dumai dan sekitarnya akan memasuki musim...

Warga Dumai Antusias dan Bangga, Dumai Expo Dinilai Jadi Ajang Pemersatu dan Penggerak Ekonomi Lokal

DUMAI, DISKOMINFOTIKSAN – Gelaran Dumai Expo 2025 yang telah resmi dibuka oleh Wakil Wali Kota Dumai sukses mencuri perhatian masyarakat. Tak...