Editor: Administrator
Senin, 31 Juli 2023  09:17 WIB. Dibaca 184 Kali   WhatsApp   Facebook


DUMAI, DISKOMINFOTIKSAN - Wali Kota Dumai dalam hal ini yang diwakili oleh Staf Ahli Bidang Pembangunan IT dan Keuangan Drs. Syawir Qasim, M.Si menghadiri Pelantikan Pengurus Dewan Pimpinan Daerah Perkumpulan Keluarga Nias Riau (DPD-PKNR) Kota Dumai yang bertempat di Gedung Sri Bunga Tanjung, Minggu (30/07).

Pelantikan Pengurus Dewan Pimpinan Daerah Perkumpulan Keluarga Nias Riau (DPD-PKNR) Kota Dumai tersebut merupakan sarana untuk memperkuat silahturahmi dan menjaga kekompakan serta kerukunan  dengan sesama keluarga Nias yang ada di Kota Dumai.

Pada kesempatan tersebut Staf Ahli Drs. Syawir Qasim, M.Si mengucapkan selamat kepada Dewan Pengurus (D- PKNR Kota Dumai yang dimana diharapkan organisasi tersebut semakin eksis, bergerak tumbuh dan mampu untuk lebih mensejahterakan anggotanya.

"Sebagai wadah silaturrahmi yang dapat berfungsi sebagai sarana untuk membantu sesama, bukan hanya fungsinya kedalam, diharapkan organisasi paguyuban yang bersifat kedaerahan ini dapat pula memainkan fungsinya keluar organisasi, bersinergi dengan organisasi-organisasi sejenis kepada lingkungan sekitarnya," sebutnya.

Beliau juga mengajak Keluarga Nias yang ada untuk bersinergi dengan Pemerintah Kota Dumai dalam mewujudkan program-program pembangunan.

"Kami mengajak, menghimbau, dan berpesan pada kita semua mari bersama-sama bersinergi dengan Pemerintah dalam mewujudkan program-program pembangunan dan juga perlu untuk terus berkonsultasi, meminta pendapat dan berdiskusi dengan LAMR Kota Dumai, karena LAMR lah payung atas semua paguyuban yang ada, Ibarat orang tua tempat bertanya, meminta restu dan tempat mengadu," harapnya.

Turut hadir juga pada kesempatan tersebut yaitu, Forkopimda, Ketua Ormas, Para Ketua Suku yang ada di Kota Dumai, dan Keluarga Besar Suku Nias.






Semua Berita

Berita Lainnya

Ikuti Rakor Agraria, Wawako Sugiyarto Dukung Komitmen Optimalisasi Manajemen Agraria Di Kota Dumai

DISKOMINFOTIKSAN, DUMAI - Wakil Wali Kota Dumai (Wawako) Sugiyarto didampingi Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Dumai H. Indra Gunawan, S. IP., M.Si...

Berbagi Kebahagiaan Di Bulan Ramadhan, BKMT Dan GOW Salurkan 154 Paket Sembako Untuk Masyarakat Yang Membutuhkan

 DISKOMINFOTIKSAN, DUMAI - Pengurus Daerah Badan Kontak Majelis Taklim (PD BKMT) Kota Dumai bersama Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kota Dumai...

Mei 2025 Bandara Pinang Kampai Beroperasi Kembali, Wawako Sugiyarto Turut Bahas Rencana Perluasan Landasan Pacu Bersama Pertamina dan Pelita Air

Dumai, Diskominfotiksan - Wakil Wali Kota (Wawako) Dumai Sugiyarto didampingi Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Dumai H Indra Gunawan melakukan...