Editor: Administrator
Selasa, 23 April 2024  14:48 WIB. Dibaca 123 Kali   WhatsApp   Facebook


DISKOMINFOTIKSAN DUMAI - Wali Kota Dumai dalam hal ini diwakili Asisten Pemerintahan dan Kesra Setdako Dumai H. Yusrizal melepas kepulangan Drum Corps Gita Abdi Praja IPDN Kampus Sumbar, Senin (22/04/2024).

Sebanyak 130 Praja Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) Kampus Sumatra Barat (Sumbar) sukses menampilkan atraksi drum corps yang memukau pada acara pelepasan Pawai Ta'aruf dan malam pembukaan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Provinsi Riau ke 42 Tahun 2024 di Dumai Kota Idaman.

Atas nama Pemerintah Kota Dumai, Asisten I H. Yusrizal menyampaikan apresiasi atas persembahan para putra-putri terbaik calon pemimpin bangsa itu ke depan.

"Penampilan Drum Corps dari Gita Abdi Praja IPDN Kampus Sumbar ini sangat memukau. Jarang-jarang atraksi seperti ini bisa kami saksikan," ungkapnya.

Ia juga mengucapkan terima kasih atas penampilan luar biasa dari Drum Corps Gita Abdi Praja, karena dapat menghibur segenap masyarakat Kota Dumai dan rombongan kafilah dari 11 Kabupaten Kota se Provinsi Riau yang hadir.

"Semoga hal itu memberikan pengalaman dan kesan terbaik bagi segenap masyarakat yang hadir menyemarakan perhelatan akbar MTQ Provinsi Riau ke 42 di Dumai Kota idaman," pungkas H. Yusrizal.






Semua Berita

Berita Lainnya

Kolaborasi Ciptakan Milenial dan Gen Z Melek Finansial, OJK Bersama Pemko Dumai Gelar Edukasi dan Literasi Keuangan

DISKOMINFOTIKSAN DUMAI - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Provinsi Riau bekerja sama dengan Pemerintah Kota Dumai melalui Tim Percepatan Akses Keuangan...

Hadiri Ladies Program Munas VII APEKSI di Surabaya, Leni Ramaini Paisal Apresiasi Kegiatan dan Beri Usulan Pada TP Posyandu Pusat

SURABAYA, DISKOMINFOTIKSAN DUMAI - Ketua TP PKK Kota Dumai, Hj. Leni Ramaini, SKM, menghadiri Ladies Program Munas VII APEKSI dengan tema "Dari...

Semarak Munas VII APEKSI di Surabaya, Wawako Sugiyarto: Momen Strategis Perkuat Khidmat Pembangunan Daerah dan Nasional

DISKOMINFOTIKSAN DUMAI, SURABAYA - Wakil Wali Kota (Wawako) Dumai, Sugiyarto menghadiri agenda Pembukaan Musyawarah Nasional (Munas) VII Asosiasi...