Editor: Administrator
Sabtu, 16 November 2024  15:21 WIB. Dibaca 212 Kali   WhatsApp   Facebook


DISKOMINFOTIKSAN DUMAI, PEKANBARU - Pjs Wali Kota Dumai TR Fahsul Falah menghadiri Rapat Koordinasi (Rakor) Persiapan dan Kesiapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak Tahun 2024 di Provinsi Riau, bertempat di Gedung Daerah Balai Serindit Gubernuran Riau, Pekanbaru, Jumat (15/11/2024) pagi.

Rakor yang dipimpin langsung oleh Pj Gubernur Riau (Gubri) Rahman Hadi itu bertujuan untuk memastikan persiapan dan pelaksanaan Pilkada Serentak 2024 supaya berjalan aman dan lancar di seluruh wilayah yang ada di Provinsi Riau.

"Dalam rapat ini, Bapak Pj Gubri ingin mengetahui kesiapan penyelenggaraan Pilkada serentak di 12 Kabupaten/Kota yang ada di Provinsi Riau, mengingat waktu pencoblosan semakin dekat. Hanya tinggal 12 hari lagi," ungkap TR Fahsul saat ditanyai tim Peliput Kominfo Dumai usai rakor.

Dari hasil pertemuan tersebut, Pjs Wali Kota Dumai TR Fahsul mengungkapkan bahwa Pemprov Riau menunjukan komitmennya untuk menyukseskan Pilkada serentak 2024 yang akan dilaksanakan pada 27 November 2024 mendatang dengan menggelar rakor bersama Bupati dan Wali Kota se-Riau.

"Guna mendukung itu, pastinya kami dari Pemerintah Kota Dumai siap dan berkomitmen mendukung upaya Pemprov Riau untuk menyemarakkan pesta demokrasi 27 November mendatang," tuturnya.

Beberapa hal yang dibahas dalam pertemuan ini terkini terkait persiapan logistik dan persoalan lainnya untuk memastikan kelancaran proses pilkada.

Lebih lanjut, TR Fahsul menekankan pentingnya kerja sama lintas sektor terkait persiapan Pilkada yang akan dilaksanakan.

“Kami bersama stakeholder terkait terus meningkatkan komunikasi dan koordinasi untuk memastikan pelaksanaan Pilkada berjalan lancar, termasuk dalam mempersiapkan logistik dan pengamanan. Harapannya, sinergi ini dapat menjaga kondusivitas wilayah khususnya di Kota Dumai selama proses tahapan Pilkada dan meminimalisir potensi sengketa,” imbuh TR Fahsul.

Sementara itu, Pj Gubri Rahman Hadi saat memimpin rapat menyampaikan rakor ini bertujuan untuk melihat persiapan dan kesiapan penyelenggara dan Pemerintah Kabupaten/Kota menjelang pencoblosan Pilkada serentak 27 November 2024.

"Kita ingin melihat sudah sejauh mana persiapan dan kesiapan dari penyelenggara seperti Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) serta Pemerintah Kabupaten/Kota di Riau," ujar Pj Gubri. 

Pj Gubri menuturkan dengan mengetahui persiapan dan kesiapan tersebut, maka jika nantinya diketahui ada kendala bisa ditangani dengan segera dan secara bersama-sama.

"Jika nanti ada kendala yang dapat menghambat kelancaran pelaksanaan Pilkada, maka harus segera diselesaikan dan akan dibantu secara bersama solusi terbaiknya," katanya.

Pj Gubri berharap dengan sudah dilakukannya persiapan dan kesiapan dengan maksimal, maka Pilkada serentak 2024 berjalan lancar dan kondusif. 

Rapat koordinasi ini dihadiri oleh unsur Forkopimda Provinsi Riau, Bupati Wali Kota se-Provinsi Riau, serta berbagai pemangku kepentingan, termasuk KPU, Bawaslu maupun pejabat pemerintahan terkait baik di lingkup pemprov maupun kabupaten/kota se-Provinsi Riau.






Semua Berita

Berita Lainnya

Apel Gabungan di Lingkungan Pemko Dumai Berlangsung Khidmat, Asisten I Sampaikan Sejumlah Hal Penting yang Menjadi Perhatian Bersama

DISKOMINFOTIKSAN DUMAI - Apel gabungan Aparatur Sipil Negara (ASN), Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK), dan Non ASN di lingkungan...

Pemko Dumai Resmikan Aplikasi Si-Gemai, Fokus Pada Kebijakan Kesetaraan Gender Di Kota Dumai

DISKOMINFOTIKSAN, DUMAI - Pemerintah Kota Dumai melalui Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DPPPA) secara resmi meluncurkan Aplikasi...

FKDM Tingkat Kota dan Kecamatan Sekota Dumai Resmi Dikukuhkan, Perkuat Kondusifitas di Dumai Kota Idaman

DISKOMINFOTIKSAN DUMAI - Pengurus Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM) Kota Dumai dan pengurus FKDM tingkat kecamatan se-Kota Dumai resmi...