Editor: Administrator
Kamis, 09 Juli 2020  15:14 WIB. Dibaca 823 Kali   WhatsApp   Facebook


PEKANBARU - Sekretaris Derah Kota Dumai Dr. H. M. Herdi Salioso, SE, MA beserta rombongan menghadiri acara penandatanganan Perjanjian Kerjasama antara Program Pascasarjana (PPs) Universitas Islam Riau dengan Sekretariat Pemerintah Kota Dumai tentang Peningkatan Sumber Daya manusia Aparatur Sipil Negara, Kajian Strategis Investasi dan Akademik untuk Percepatan Pembangunan Kota Dumai.

Perjanjian Kerjasama tersebut ditandatangani oleh Sekda Kota Dumai Dr. H. M. Herdi Salioso, SE, MA dan Direktur PPs UIR Prof. Dr. H. Yusri Munaf, SH, MHum di Gedung Program Pascasarjana UIR, Jalan Kaharuddin Nasution 113 Kota Pekanbaru, Kamis (09/07/2020).

Dalam sambutannya Sekda Kota Dumai menyebutkan, Perjanjian Kerjasama (PKS) ini bertujuan untuk mendayagunakan dan memberdayakan potensi serta peranan Para Pihak dan saling mendukung untuk meningkatkan fungsi kepemerintahan, pembangunan dan pelayanan publik.

Selain itu, lanjutnya, tentu juga agar dapat meningkatkan efektifitas dan efisiensi dalam lingkup pemberian, pertukaran, serta pengembangan informasi dalam rangka pembangunan daerah.

“Kami ucapkan terima kasih atas pelayanan dan kerjasama UIR sehingga kita dapat saling bertukar informasi guna  menggali potensi-potensi yang ada untuk Kemajuan Kota Dumai dan Universitas Islam Riau,” ucap Sekda.



Turut hadir pada penandatangan PKS adalah Asisten I H. Hamdan Kamal, Inspektur Daerah Kota Dumai Syahrul Rizal, SH, Kepala DPPKB H. Yusrizal, Kepala Dinas Pendidikan H. Sya’ari, Kabag Ekonomi Yunus, Kabag Kerjasama Dona Fitri.

Kemudian dihadiri juga oleh jajaran UIR yaitu Wakil Rektor III Ir Rosyadi, Wakil Direktur I Dr. H. Rahyunir Rauf, Wakil Direktur II Dr. H. Effendi Ibnu Susilo beserta Ketua dan Sekretaris Program Studi Pascasarjana UIR. (diskominfo).




Semua Berita

Berita Lainnya

Pimpin Apel Gabungan, Kadis Kominfotiksan Dumai Dorong Penggunaan SPBE di Seluruh OPD

DUMAI, DISKOMINFOTIKSAN – Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian (Diskominfotiksan) Kota Dumai, H. Khairil Adli,...

Wakil Wali Kota Dumai Ajak Perkuat Sinergi di Hari Bhakti Pemasyarakatan Ke-61

DUMAI, DISKOMINFOTIKSAN - Wakil Wali Kota Dumai Sugiyarto menghadiri Tasyakuran Hari Bhakti Permasyarakatan Ke-61 yang bertempat di Balai...

Wujudkan Peredaran Pangan Aman Untuk Masyarakat, BPOM RI Laksanakan Kick Off Meeting Penilaian Mandiri Kabupaten/Kota Pangan Aman

DISKOMINFOTIKSAN, DUMAI - Unsur Pemerintah Kota Dumai bersama Balai POM di Dumai mengikuti rapat secara virtual oleh BPOM RI dalam rangka Kick Off...