DISKOMINFOTIKSAN, DUMAI - Pengukuhan Bunda Paud dan Bunda Literasi Provinsi Riau serta Pengukuhan Bunda Paud dan Bunda Literasi Kabupaten/Kota Se Provinsi Riau Masa Bakti 2025-2030 telah dilangsungkan dan berjalan dengan sukses dan khidmat. Acara ini bertempat di Gedung Daerah Balai Serindit, Pekanbaru, Kamis (24/04/2025).
Gubernur Riau H. Abdul Wahid, M.Si resmi mengukuhkan Ny. Hj. Henny Sasmita Wahid S.Sos, M.Si sebagai Bunda PAUD dan Bunda Literasi Provinsi Riau. Prosesi Pengukuhan didahului pembacaan Surat Keputusan (SK) dan Gubernur Riau berharap Henny dapat menjadi rule model dan menginspirasi dalam meningkatkan pembudayaan kegemaran membaca, serta membangun sumber daya masyarakat Provinsi Riau untuk mewujudkan Riau dinamis, ekologis, dan maju.
Selanjutnya, Bunda Paud dan Bunda Literasi Kota Dumai Hj Leni Ramaini,SKM bersama seluruh Bunda Paud dan Bunda Literasi dari sembilan kabupaten/kota lainnya yang dilantik oleh Ny. Hj. Henny Sasmita Wahid S.Sos, M.Si masa bakti 2025-2030 secara bergantian melaksanakan prosesi pemasangan selemanh serta penandatanganan berita acara pelantikan.
Sambutan Bunda Paud sekaligus Bunda Literasi Provinsi Riau mengucapkan selamat kepada Bunda Paud dan Bunda Literasi yang sudah dilantik dan mengharapkan mampu mengembangkan Paud yang sehat dan cerdas bagi anak usia dini dengan sebaik baiknya untuk bangsa dan negara.
“Saya berharap Bunda PAUD dan Bunda Literasi dapat mendorong sinergi antara pemerintah daerah, sekolah, lembaga PAUD, perpustakaan, hingga komunitas literasi. Dengan kehadiran Bunda Paud dan Bunda Literasi dapat manfaatkan media sosial untuk menyebarluaskan konten edukatif dan literatif yang positif,” tuturnya.